ISO 45001, Pengganti OHSAS 18001

ISO merilis kabar tentang ISO 45001 yang akan menggantikan OHSAS 18001: 2007. Ada beberapa konsekuensi mengenai pengembangan dan implementasinya. ISO 45001 menjadikan Sistem Manajemen K3 atau OHS Management System menjadi lebih jitu dalam prinsip mencegah kecelakaan kerja.

Dollarphotoclub_63467136

Upaya menjalankan sistem manajemen K3 akan ditambahkan, termasuk praktek-praktek yang melibatkan implementasi ISO 45001. Berikut beberapa pertanyaan dan jawaban yang akan Anda dapatkan soal ISO 45001:

Mengapa OHSAS 18001 diganti dengan ISO 45001 ?

ISO 45001 meningkatkan efektivitas pengendalian kecelakaan kerja dengan penerapan komprehensif sistem manajemen K3. ISO 45001 berharap, bahwa dengan pengendalian Sistem Manajemen K3 mampu mendukung SMK3 di semua bentuk organisasi. Manfaat lainnya yaitu pengakuan lebih dari internasional, efisiensi implementasi SMK3, dan dukungan dari semua pihak berkepentingan. ISO 45001 bertujuan untuk mendapatkan kemampuan organisasi secara proaktif dalam memperbaiki kinerja OHS serta mencegah kecelakaan dan sakit-penyakit.

Kapan ISO 45001 akan diluncurkan ?

iso45001-timeline850x350

ISO 45001 versi 2016 (ISO 45001: 2016) menggantikan OHSAS 18001: 2007.

Bagaimana dengan organisasi yang sudah meraih sertifikat OHSAS 18001 tahun 2016, apakah langsung diganti ?

Sertifikat OHSAS 18001: 2007 akan diberi tenggat waktu selama 2-3 tahun untuk peralihan ke ISO 45001.

Apa yang beda dari ISO 45001 ?

  • Struktur ISO 45001

Struktur ISO 45001 menggunakan HLS (High Level Structure), yang artinya lebih adaptif dan berintegrasi dengan proses bisnis organisasi, integrasi dengan sistem manajemen ISO 9001: 2015 dan ISO 14001: 2015.

  • Dokumentasi

Tidak ada lagi istilah penggunaan prosedur. Istilah ini digantikan dengan “Documented Information”

  • Fokus pada konteks organisasi
  • Lebih banyak keterlibatan senior management leadership safety
  • Lebih menekankan rasa “risk management”
  • Persyaratan legal dan perundangan lebih eksplisit, artinya tidak terbatas pada organisasi tetapi juga pihak berkepentingan
  • Outsourcing dan procurement lebih eksplisit, artinya penekanan safety implementationpada organisasi outsourcing dan procurement.

OLYMPUS DIGITAL CAMERA

Apa yang harus saya lakukan dengan perubahan ini ?

  • Lakukan persiapan manajemen dengan tim untuk perubahan ini
  • Mencari referensi panduan dan persyaratan draft ISO 45001
  • Berbicara dengan IT Management atau IT Manager terkait penyediaan informasi proses dan procedural sistem
  • Perbaharui legal dan perundangan yang terkait dengan organisasi serta pihak berkepentingan Anda (stakeholders)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *